Otomotif

Ingin Beli Innova Reborn? Di mobbi Saja!

Innova Reborn

Innova Reborn adalah mobil keluarga yang diluncurkan oleh Kijang pada tahun 2015. Innova Reborn sendiri adalah salah satu kategori MPV sendiri adalah multi purpose vehicle yang bisa dibilang sangat serbaguna dan cocok untuk keluarga.

Kalau Anda ingin mencari mobil dengan kapasitas yang banyak dan bisa memuat penumpang atau kargo besar, Innova Reborn adalah jawabannya. Inilah alasan mengapa Anda perlu beli mobil Innova Reborn.

Alasan Innova Reborn adalah Mobil yang Harus Anda Beli

1. Kapasitas Tempat Duduk Tinggi

Sebagian besar keluarga yang senang berkumpul dalam jumlah banyak lebih memilih MPV dibanding mobil lain. Nah, Innova Reborn adalah MPV yang hadir dalam ukuran besar sehingga mampu membawa orang hingga delapan penumpang dengan nyaman.

Innova Reborn juga lebih lega dibandingkan dengan mobil umumnya, terutama hatchback yang hanya bisa menampung maksimal lima penumpang. Kabin Innova Reborn yang berbentuk kotak memungkinkan tempat duduk yang lebih fleksibel dan nyaman.

2. Tahan Banjir

Innova Reborn memiliki ground clearance yang cukup tinggi, cocok untuk jalan yang tidak rata dan sangat tidak stabil. Jadi, ketika sedang musim hujan dengan banyaknya jalanan yang banjir, bisa dipastikan Innova Reborn dengan ground clearance-nya tidak akan membuat Anda terkena banjir.

3. Kokoh

Dengan Innova Reborn Anda bisa menjelajahi berbagai kondisi, seperti saat banjir atau saat jalan rusak karena bencana kecil. Innova Reborn juga memiliki lebih banyak ruang untuk bagasi. Performa berkendara dan kemampuan manuver Innova Reborn juga identik dengan model kendaraan yang lebih stylish.

4. Biaya Penjualan Tinggi

Innova Reborn bisa dibilang adalah mobil yang masih banyak diminati.  Tingginya permintaan Innova Reborn menyebabkan tingginya biaya jual, bahkan untuk mobil bekas sekalipun. Inilah mengapa mudah untuk menjual kembali mobil jenis ini, tanpa perlu khawatir dengan depresiasi mobil yang drastis.

4. Bagus untuk Peluang Bisnis

Innova Reborn juga bagus untuk penggunaan bisnis. Saat ini sebagian besar perusahaan persewaan mobil yang berkembang menggunakan mobil Innova sebagai pilihan persewaan utama mereka.

Penyewa mobil biasanya memilih MPV karena kapasitas tempat duduknya yang besar dibandingkan hatchback dan sedan. Permintaan MPV semakin tinggi dengan meningkatnya bisnis taksi online saat ini.

5. Harganya Murah

Tidak seperti SUV, Innova Reborn punya harga yang lebih rendah dengan kinerja yang bagus. Innova Reborn memiliki mesin dan fitur bertenaga. Bahkan spesifikasi pada Innova Reborn ini bisa ditemukan di mobil yang lebih mahal sekalipun.

Innova Reborn bisa diubah menjadi kendaraan yang membawa banyak barang, dapat melakukan jarak jauh dengan relatif nyaman. Andan yang ingin sekali membeli Innova Reborn, maka cobalah gunakan aplikasi bernama mobbi.

Awalnya, aplikasi jual beli mobil bekas ini bernama mo88i, namun sekarang berubah jadi mobbi. Di sini, Anda bisa dapatkan Innova Reborn dengan harga mulai 250 jutaan rupiah. Semua mobil yang ada di mobbi sudah dijamin kualitasnya dan Anda tidak akan kecewa beli di sini.

Related Posts

cara merawat onderdil motor

Berikut Cara Agar Spare Part Motor Tetap Awet

Saat Anda memiliki motor, sudah pasti harus merawat motor dengan sangat baik. Motor memiliki peranan penting untuk mobilitas Anda, sehingga cara merawat onderdil motor pun harus Anda ketahui…

Toyota All New BZ4X

Review Toyota All New BZ4X SUV Listrik Masa Depan

Toyota All New BZ4X adalah SUV listrik baru dengan gaya modern, powertrain elektrik brilian, dan fitur canggih untuk membuat berkendara menjadi sesuatu yang Anda nikmati. BZ4X dikembangkan sebagai…

Dapatkan Promo Veloz Guna Tunjang Bisnis Sewa Mobil Anda

Bisnis sewa mobil mulai menggeliat kembali setelah terdampak pandemi Covid-19 selama dua tahun kemarin. Kini banyak dealer mulai menawarkan mobil dengan harga menarik termasuk promo veloz di bulan…

Demi Xpander, Mitsubishi Bakal Mengimpor Kembali Pajero Sport

Peningkatan penjualan yang sangat signifikan untuk small MPV PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Xpander sepertinya bakal berpengaruh terhadap model lain pabrikan berlambang tiga berlian ini….

Sosok New Nissan Livina Terungkap, Apa Kata NMI?

Setelah pecinta otomotif dihebohkan dengan bocoran Toyota Avanza baru, kini muncul gambar yang disinyalir sebagai Nissan Livina anyar. Gambar tersebut, beredar luas di media sosial dan juga grup…

Aliansi Nissan-Mitsubishi Luncurkan Livina Versi Mungil

Nissan meluncurkan Nissan Livina berbasis Xpander beberapa waktu lalu di Indonesia. Di Jepang, aliansi Nissan-Mitsubishi meluncurkan empat mobil jenis Kei car baru. Beberapa kendaraan di antaranya: Nissan Dayz,…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *